Melawi, Kalbar – Puluhan awak media dari berbagai platform cetak dan online di Kabupaten Melawi menghadiri silaturahmi bersama Kapolres Melawi, AKBP Harris Batara Simbolon, S.I.K., S.H., M.Tr.Opsla, dan jajaran kepolisian Polres Melawi.
Pertemuan ini bertujuan untuk membangun kolaborasi antara insan pers dan pihak kepolisian agar dapat saling bersinergi dalam memberikan edukasi kepada masyarakat demi menciptakan suasana yang aman dan kondusif di tengah kehidupan masyarakat.
Silaturahmi ini dihadiri oleh Wakapolres Kompol Eko Budi Darmawan, Kabag Ops AKP I Nengah Muliawan, Kasat Reskrim AKP Ambril, Kasat Intelkam Iptu Dendy Arif Setiady, Kabag SDM AKP Widya, Kasubag Humas Aiptu Samsi, dan Kapolsek Nanga Pinoh Iptu Septian Yoga. Sekitar 30 jurnalis dari berbagai media juga turut hadir.
Dalam sambutannya, AKBP Harris Batara memperkenalkan diri sebagai Kapolres yang baru menjabat beberapa hari. Ia menekankan pentingnya komunikasi yang terarah terkait pemberitaan yang melibatkan kepolisian.
"Segala informasi maupun konfirmasi dari dan ke Polres harus melalui Humas. Polri memiliki prosedur yang jelas dalam menyampaikan informasi kepada publik. Rekan-rekan media dapat berkoordinasi dengan Aiptu Samsi sebagai Kasie Humas. Para Kasat atau Kapolsek juga bisa memberikan pernyataan jika ada penunjukan dari saya," tegasnya.
Bagus Aprizal, salah satu jurnalis yang hadir, mengapresiasi langkah Kapolres Melawi tersebut. Ia menyebutkan bahwa ini merupakan langkah positif dalam membangun komunikasi yang baik antara Polres dan media.
"Kami sebagai insan pers berharap bisa terus mendapatkan akses informasi yang jelas dan cepat, terutama dalam isu-isu yang berkaitan dengan keamanan dan ketertiban masyarakat di Melawi," ujarnya.
Ketua JMI (Jurnalis Melawi Independen), Jasli, juga menyampaikan apresiasi atas inisiatif silaturahmi ini. Ia berharap di bawah kepemimpinan AKBP Harris, Kamtibmas di Melawi semakin membaik.
"Semoga ekonomi masyarakat berjalan lancar, dan Polres Melawi semakin melekat di hati masyarakat sebagai institusi yang mengayomi dan melindungi," tutup Jasli.
Posting Komentar untuk "Hangat & Bersahabat, Kapolres Melawi AKBP Harris Batara Sambut Insan Pers: Sinergi Demi Melawi Kondusif"